My Gallery

Senin, 08 Juli 2019

MENUNJANG PENGAMANAN, LAPAS KOTAAGUNG PASANG REPEATER HANDY TALKIE




Kotaagung - Lapas Kotaagung melakukan giat pemasangan alat dan antena handy talkie repeater, Senin (8/7) di tiang pemancar wifi area depan Lapas Kotaagung didampingi oleh Kepala Lapas dan beberapa orang petugas Lapas Kotaagung.

"Pemasangan alat ini bertujuan untuk menciptakan kondisi yang baik dalam berkomunikasi khususnya bagi petugas lapas yang melakukan tugas jaga, selain itu membantu pengamanan lapas dikarenakan jarak tempuh komunikasi HT ini sampai hingga ke Gisting, Dengan uji coba HT yg hanya menggunakan kekuatan power 1 watt bisa menjangkau Kotaagung menurut saya sudah cukup baik, dan diharapkan jajaran petugas Lapas Kotaagung baik dari Pejabat Struktural, Staff dan Penjagaan bisa meramaikan jalur tersebut dan membantu pengamanan apabila suatu waktu terjadi hal yang tidak memungkinkan di Lapas para petugas yang mendengar jalur HT tersebut bisa mendengar dan dapat membantu merapat ke kantor". Ujar Sohibur Kepala Lapas Kotaagung.

Kedepannya dengan adanya HT ini bisa memaksimalkan peran petugas lapas yang berada di luar lapas atau petugas yang libur untuk bisa membantu khususnya jajaran pengamanan dilapas dan bisa melakukan interaksi/ komunikasi dengan menggunakan HT tersebut serta memantau perkembangan situasi kantor dengan menggunakan HT dari jarak yg lumayan jauh utamanya seputaran wilayah Kotaagung.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar