Tanggamus, Sebanyak 110 warga binaan dan beberapa petugas bagian pengamanan melaksanakan kegiatan sholat Isya dan Tarawih berjamaah di masjid At-Taubah Lapas Kotaagung, serta dilanjutkan kegiatan Tadarus Quran oleh 7 orang WBP yang bertujuan untuk mencari berkah di malam ke 24 Bulan Suci Ramadhan.
Turut mendampingi Staf Pembinaan Rohani, Bapak Hamzah, menyampaikan bahwa "tidak terasa kita sudah memasuki malam ke 24 Ramadhan, Alhamdulillah sebentar lagi ramadhan akan meninggalkan kita, Mari kita tingkatkan amalan di akhir ramadhan ini karena sangat rugi kita apabila ramadhan berakhir tanpa ada amalan yang istimewa, Mari kita berharap dan berusaha sekuat tenaga untuk melaksanakan amalan yang membuat kita mendapatkan Lailatul Qodar, inilah puncak ramadhan yaitu Lailatul Qodar, dan saya berharap ada diantara kita bisa mendapatkan hidayah tersebut, Aamiin yaa Robbal Aalaamiin" ujar Hamzah.
Banyak hal yang membuat dimalam malam terakhir ibadah kita menjadi surut, namun dengan kemauan kita untuk memperbaiki diri bisa menjadikan kita sebagai manusia yang lebih baik dan insya Allah tekad itu bisa terlaksana bagi WBP kita di Lapas Kotaagung serta memberikan hal positif bagi Lapas Kotaagung. Hingga WBP kembali ke kamar hunian dan dilakukan pengecekan kembali, keadaan aman terkendali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar