Tanggamus, sebanyak 10 personil petugas Pengamanan dan dibantu 6 petugas staf Lapas kotaagung melaksanakan kegiatan razia rutin, Sabtu (14/12). Dipimpin oleh Kepala Pengamanan Lapas Kotaagung, Iwan Patra dan didampingi Kasi Keamanan dan Ketertiban, Restu Suranto.
Pelaksanaan penggeledahan dipilih secara acak oleh bapak KPLP, Iwan Patra dan hanya 4 kamar untuk hari ini. "Ini razia yang kedua untuk bulan Desember sebagai penutup tahun, dan ada 4 kamar hunian yang kita pilih secara acak agar pergerakan kami juga tidak terbaca, selain itu kegiatan ini sebagai bentuk antisipasi kerawanan menjelang pergantian tahun serta mendisiplinkan WBP untuk tidak melanggar tata tertib di Lapas Kotaagung" ujar Iwan Patra.
"Hasil razia yang kita peroleh adalah beberapa barang terlarang yaitu sendok besi, kartu yang diperkirakan untuk berjudi, 1 buah Handphone kecil, serta beberapa kabel cash atau kabel yang kita sita sebagai barang bukti, tidak banyak yang kita dapat namun kami sudah maksimal pencarian, semoga apa yang kita kerjakan hari ini menjadikan terapi bagi WBP untuk tidak melanggar aturan serta meminimalkan barang terlarang yang masuk seperti HP dan narkoba, dan yang ketahuan membawa HP akan kita tindak lanjuti mengenai pemberian hukumannya". Ujar Restu Suranto menambahkan.
#kemenkumham
#kemenkumhamlampung
#ditjenpas
#razia2019
#kemenkumhamlampung
#ditjenpas
#razia2019
Tidak ada komentar:
Posting Komentar